Bimbingan Teknis (Bimtek) tentang Kesiapsiagaan Prosedur Insiden Keamanan Siber bagi CSIRT Sektor Pemerintah Daerah
Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) telah menyelenggarakan Pertemuan Tahunan dan Bimtek Kesiapsiagaan Prosedur Insiden Keamanan Siber bagi CSIRT Sektor Pemerintah Daerah di Yogyakarta. Acara tersebut, yang berlangsung selama tiga hari pada tanggal 20-22 Juni 2023, diikuti oleh lebih dari 100 peserta dari berbagai CSIRT di seluruh Indonesia. Pembukaan kegiatan dilakukan di Jambuluwuk Hotel, Yogyakarta, pada hari Selasa (20/6/2023).